Berduyun-Duyun Memesan Motor

Bookmark and Share
Perusahan motor Yamaha meluncurkan motor terbaru di penjual motor yang diberi nama V-ixion. Keunggulan motor ini dikabarkan menggunakan sistem computerize. Walaupun kredit motor keluaran baru Yamaha di penjual motor Yamaha ini belum beredar di Batam dan sudah di launching minggu lalu, sudah banyak warga Batam yang menginginkan kredit motor Yamaha tersebut. ''Motor Yamaha V-ixion ini akan datang ke Batam bulan depan dan dalam jumlah terbatas,'' papar Ramli, Direktur Yamaha Indragiri Makmur Sentosa Tiban, Rabu (30/5), di kantornya.

Ia melanjutkan, sudah lebih dari 100 orang yang memesan motor V-ixion di seluruh dealer motor Yamaha atau penjual motor di Batam. Di Yamaha Indragiri Makmur Sentosa Tiban, motor V-ixion ini sudah dipesan puluhan unit. Padahal dealer-dealer atau penjual motor Yamaha yang ada di Batam belum mengetahui dengan pasti spesifikasi dan keunggulan produk terbaru dari Jepang dibawah perusahan kredit motor Yamaha itu. ''Yamaha yang terbaru ini menggunakan sistem computerise, dengan bentuk motor sport dengan pilihan warna yang elengan,'' ujarnya.

Sewaktu launching kredit motor Yamaha V-ixion di Panbil Muka Kuning, motor ini bentuknya mirip seperti motor sport dengan bentuk body yang besar. Namun dengan menggunakan sistem berteknologi terkini. Motor ini dikabarkan bakal menjadi pilihan banyak orang. Karena keunggulan mesin dan body motornya.
Motor sport baru yang mengusung mesin 150 cc 4-tak 4 klep dan sistem suplai bahan bakar secara elektronik injeksi ini. Pantas saja kalau Yamaha sekarang berganti slogan jadi Semakin Di Depan. Motor Yamaha V-ixion ini secara konstruksi dan tampilan, sekilas seperti mesin bebek Yamaha Jupiter MX 135LC. Tapi, ini versi bore up. Berpendingin air dengan kapasitas silinder bersih 149,7 cc didapat dari diameter x stroke yaitu 57 x 58,7 mm. Sama dengan pembesaran diameter silinder.

Motor ini berbeda sedikit dengan MX yang 135 cc yang didapat dari diameter x stroke yaitu 54 x 58,7 cc. Tapi bedanya mesin V-ixion dengan injeksi bensin. Wajar jika power V-ixion 14,89 dk. Sedang MX hanya 11,33 dk. Tentunya kapasitas silinder bengkak diikuti komponen pendukung. Seperti volume oli mesin yang di MX hanya 1.000 (800 cc jika ganti) kini jadi 1,15 liter (1.000 cc jika ganti). Air pendingin juga lebih banyak 10 cc.

Motor keluaran terbaru Yamaha tepat membidik pasar. Teknologi injeksi bensin yang belum familiar diterapkan pada motor sport yang sasarannya untuk kalangan menengah ke atas. Disuplai trottle body dari Mikuni tipe SE AC28-I. Cukup besar, sama dengan diameter venturi 28 mm. Karbu Jupiter MX cuma berventuri 22 mm. Tapi, pihak Yamaha menjamin bakal lebih terkontrol dan irit.
Apalagi motor sport ini pas untuk lalu lintas perkotaan yang padat. Perawatan murah serta suku cadang yang mudah didapat, menjadi salah satu keunggulan motor sport dengan teknologi terkini. V-ixion ini sama seperti Jupiter MX, motor ini dilengkapi 4 klep namun noken as atau kem hanya satu. Kelebihannya sedikit gesekkan. Lebih murah, efisien juga mudah dimodifikasi.

J
uga menggunakan pendingin air. Ini dikarenakan mengusung mesin kompresi tinggi. Dari spek terlihat rasio kompresi 10,4 : 1. Pendingin air mampu meredam panas dari kompresi. Selin itu, tenaga maksimal, irit bensin dan suhu tetap stabil. Ini juga sama dengan teknologi MX. Silinder tanpa liner dari bahan aluminium alloy dan silicon melalui proses cetak. Meski tidak bisa oversize namun lebih keras atau tidak mudah uas. Makanya Yamaha memberi garansi 5 tahun atau 50.000 km. Untuk piston, juga sama seperti teknologi di MX. Menggunakan piston dengan sistem tempa atau cetak langsung jadi. Sangat kuat dan daya tahan tinggi. Makanya garansi 5 tahun atau 50.000 km.

http://citra01.multiply.com/

Dukung Kampanye Stop Dreaming Start Action Sekarang

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger